Pendidikan Wawasan Kebangsaan dan Demokrasi bagi Pelajar dan Mahasiswa di Kota Bandar Lampung dalam Membangun Semangat Nasionalisme dan Demokrasi
(1) Universitas Lampung
(2) Universitas Lampung
(3) Universitas Lampung
(4) Universitas Lampung
(*) Corresponding Author
Abstract
Tujuan pengabdian ini adalah memberikan pendidikan wawasan kebangsaan dan demokrasi bagi pelajar dan mahasiswa di Kota Bandar Lampung. Karena seperti kita ketahui bahwa hasil dari survey Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) di Tahun 2017 menempatkan provinsi Lampung dalam provinsi dengan tingkat radikalisme tertinggi. Kemudian hasil penelitian FKPT (Forum Kordinasi Penanggulangan Terorisme) Provinsi Lampung Bandar Lampung merupakan yang masuk dalam daerah rawan radikalisme. Berdasarkan hasil penelitian BNPT dan FKPT Provinsi Lampung maka sasaran pendidikan wawasan kebangsaan dan demokrasi ini adalah generasi muda yang terdiri dari pelajar sekolah menengah atas dan mahasiswa yang ada di Kota Bandar Lampung. Dan bertujuan agar dapat memberikan kesadaran berbangsa dan bernegara serta nilai-nilai demokrasi sehingga bisa mencegah pemahaman radikalisme dan memiliki tingkat melek politik yang demokratis.
Pengabdian dilakukan dalam bentuk penjajagan pengetahuan dan pemahaman peserta dengan menggunakan evaluasi awal melalui pre test. Cara ini digunakan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan pemahaman peserta pendidikan wawasan kebangsaan dan demorasi mengenai Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhineka Tunggal Ika serta Sistem Politik Indonesia. Evaluasi akhir melalui post test dan diskusi atas masalah-masalah yang belum dipahami berkaitan dengan materi yang disampaikan. Diharapkan dengan Pendidikan Wawasan Kebangsaan dan Demokrasi ini mampu meningkatkan rasa nasionalisme, toleransi dan melek politik.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Budiardjo, M. (ed). (2003). Partisipasi dan Partai Politik: Sebuah Bunga Rampai, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia.
Ferrijana, S. dkk. (2012). Modul Wawasan Kebangsaan dan Nilai-nilai Dasar Bela Negara. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.
Gunawan, H. (2018). Kapolri: Lima Terduga Teroris yang Ditangkap di Lampung Pengikut Jaringan JAD. Tribunnews, 5 Juni 2018. Diakses pada https://www.tribunnews.com/regional/2018/06/05/kapolri-lima-terduga-teroris-yang-ditangkap-di-lampung-pengikut-jaringan-jad.
Pardiana, E. (2018). Tinggi, Potensi Radikalisme di Lampung. Media Indonesia 21 Maret 2018. Diakses pada https://m.mediaindonesia.com/amp/amp_detail/150531-tinggi-potensi-radikalisme-di-lampung.
Yasland, M & Indrawan, A. (2016). Enam Daerah di Lampung Rawan Radikalisme. Republika, 23 November 2016. Dapat diakses pada: https://www.republika.co.id/berita/oh3gwg365/enam-daerah-di-lampung-rawan-radikalisme
DOI: https://doi.org/10.37295/jpdw.v3i1.274
Article Metrics


Refbacks
- There are currently no refbacks.
_______________________________________________________
Jurnal Pengabdian Dharma Wacana
Organized by: Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Dharma Wacana
Published by: Yayasan Pendidikan dan Kebudayaan Dharma Wacana
Jl. Kenanga No.03 Mulyojati 16C Metro Barat Kota Metro Lampung
phone. +62725-7850671
Fax. +62725-7850671

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.